“Aduh susah banget cari ujung lakbannya!”, “Susah banget ngelupas ujung lakbannya ya.” Pasti diantara Anda banyak yang mengalami masalah tersebut, bukan? Kini, Anda tidak perlu kesusahan untuk mencari ujung lakban ataupun mengelupasnya sebab ada yang namanya dispenser lakban.
Tape dispenser atau dispenser lakban yaitu sebuah benda yang dapat menyimpan atau menahan rol lakban atau selotip. Istilah lain dari tape dispenser adalah wadah selotip atau pemotong lakban.
Benda ini memiliki mekanisme pisau pada ujungnya yang dapat memotong yang digunakan untuk memotong selotip dalam sekali tarikan yang ringan.
Selain memudahkan penggunaan lakban, dispenser lakban ini juga menjadi solusi untuk Anda yang kesusahan mencari ujung lakban.
Alat ini juga menghilangkan kemungkinan adanya selotip atau lakban yang terlilit atau tertempel satu sama lain. Ketika lakban sudah melilit, maka akan susah untuk dibuka kembali.
Daya rekatnya juga sudah tidak bagus lagi. Ujung-ujungnya, Anda akan memotong lakban sepanjang area yang melilit tadi dan membuangnya. Sayang sekali, bukan?
Sejarah dispenser lakban
Hal tersebut juga dialami oleh Mr. John Borden di tahun 1932. Hingga akhirnya ia menciptakan sebuah alat yang memiliki mekanisme pemotong selotip yang mudah, efektif, praktis, dan dapat menahan ujung selotip sampai kembali digunakan.
Benda inilah yang kini biasa disebut dengan tape dispenser, tape cutter, atau dispenser lakban.
Jenis-jenis dispenser lakban
Sebelum ada dispenser lakban, orang-orang akan memotong lakban dengan menggunakan gunting atau cutter yang bisa dibilang cukup ribet. Belum lagi sulit untuk mencari ujung dari selotip yang tergulung. Nah, saat ini ada empat jenis dispenser lakban yang sering digunakan, yaitu:
1. Dispenser tangan
Dispenser tangan adalah salah satu jenis dari tape dispenser yang kebanyakan digunakan untuk menempelkan selotip ke kertas ataupun kardus. Terkadang, tape dispenser jenis ini juga disebut dengan tape gun.
Beberapa jenis dispenser tangan memiliki bentuk yang cukup kecil sehingga mudah untuk digunakan. Dispenser tangan ini memudahkan si pengguna untuk memotong selotip dan membantu untuk menekan selotip secara merata.
Jadi, ketika Anda sedang mengemas sesuatu dengan kardus dan memerlukan selotip, tidak perlu lagi susah-susah mencari ujungnya, menempelkan, dan juga memotongnya dengan gunting. Dengan dispenser tangan, Anda dapat dengan gampang menempelkan selotip pada kardus ataupun barang yang ingin dikemas.
2. Dispenser meja
Sesuai dengan namanya, dispenser ini biasanya diletakkan di atas meja dan untuk memudahkan Anda untuk menggunakannya. Anda tinggal menarik selotip sesuai dengan kebutuhan dan menyobeknya dengan pisau yang sudah di sediakan di ujung dispenser meja.
Tape dispenser jenis ini juga banyak digunakan di rumah-rumah, pertokoan, terlebih lagi di perkantoran. Dunia perkantoran tentunya sudah tidak asing lagi dengan dispenser meja ini sebagai perlengkapan alat tulis kantor.
Selain memudahkan penggunaan, kini dispenser meja juga dapat untuk mempercantik meja kerja, lho! Sebab kini banyak dispenser meja yang memiliki desain menarik dan cantik yang cocok untuk meja kerja Anda.
Tape cutter tipe ini juga dilengkapi dengan perangkat elektronik untuk membantu menarik selotip dan memotongnya sesuai dengan panjang yang sudah ditentukan. Biasanya tipe dispenser lakban ini digunakan di dunia industri untuk meningkatkan produktivitas pada proses produksi atau perakitan.
Dispenser yang menggunakan perangkat elektronik mampu menghilangkan faktor human error dalam mengukur panjangnya kebutuhan lakban dan mengurangi sampah serta biaya produksi.
3. Dispenser otomatis
Dispenser otomatis ini sangat memudahkan operator. Bagaimana tidak, sebab benda ini memungkinkan operator untuk tinggal meletakkan objek yang ingin di lakban ke meja khusus dan secara otomatis mesin akan melakban objek tersebut dengan sendirinya. Mudah, bukan?
Tentunya dengan dispenser otomatis ini proses menempel lakban pada barang akan lebih cepat dan juga penggunaan selotip dapat terkontrol.
Selain itu, ada pula mesin yang benar-benar bekerja penuh secara otomatis sehigga tidak perlu lagi operator untuk meletakkan objek yang akan dilakban.
4. Dispenser lakban dengan aktivator air
Jenis dispenser lakban yang terakhir adalah dispenser lakban dengan aktivator air. Dispenser jenis ini dapat mengukur, menyimpan, mengoleskan air, dan memotong selotip jenis gummed tape. Perekat pada selotip ini baru bisa menempel atau aktif jika diberikan air, misalnya kraft paper tape.
Dispenser tipe ini dilengkapi dengan wadah penyimpan air dan sikat yang berguna untuk mengoleskan air ke selotip yang akan digunakan. Serta dilengkapi juga dengan pemanas untuk mengatur temperature air untuk memastikan pembasahan yang maksimum dan ideal untuk digunakan di musim dingin.
Dispenser lakban dengan aktivator air ini sering digunakan di industri pengemasan barang atau pengiriman untuk menutup dan membungkus kardus. Gummed tape dispenser ada yang otomatis menggunakan mesin dan juga ada yang manual, yang harus ditarik dan disobek sendiri.
Tips memilih dispenser lakban
Supaya Anda terbantu dan tidak lagi bingung, berikut ada tips cara memilih dispenser lakban yang tepat. Yuk, langsung saja simak penjelasan lengkapnya!
1. Pertimbangkan jenis dispenser lakban
Seperti jenis-jenis yang sudah dibahas diatas, pastikan memilih jenis tape cutter yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda!
2. Perhatikan ukuran selotip yang bisa dipakai
Masing-masing jenis dispenser lakban memiliki perbedaan ukuran tape yang dapat ditampungnya. Biasanya informasi ukuran tape tertera pada bagian luar kemasan produk. Oleh karena itu, teliti ukuran diameter dan lebar selotip yang bisa digunakan pada tape cutter yang akan Anda beli.
3. Pertimbangkan tipe mata pisau
Mata pisau adalah komponen yang paling penting pada dispenser lakban. Terdapat dua jenis tipe, yaitu mata pisau yang berbentuk rata dan yang bergeirgi. Biasanya lem pada lakban akan lebih mudah menempel pada jenis mata pisau bergerigi.
Selain itu, harga tape cutter dengan jenis mata pisau bergerigi cenderung lebih murah daripada jenis mata pisau yang rata. Jika menginginkan penggunaan tape cutter dalam jangka waktu lama, pilih jenis tape cutter yang bisa diganti mata pisaunya.
4. Pertimbangkan fitur dan fungsi lain
Fitur dan fungsi tambahan bisa menjadi daya tarik lebih bagi suatu produk agar diminati banyak pembeli. Beberapa dispenser lakban menghadirkan fitur-fitur tertentu, seperti dengan tambahan pen stand dan juga tempat klip. Ada juga tape cutter yang menyediakan fitur automatic yang panjang potongan lakbannya bisa diatur secara digital.
Nah, itulah jenis-jenis tape dispenser yang saat ini banyak digunakan. Semua memiliki fungsi masing-masing yang berbeda sesuai dengan kebutuhannya.
Namun, yang pasti semuanya memudahkan pekerjaan Anda dalam penggunaan lakban. Memilih dispenser lakban sebenarnya adalah hal yang menyenangkan. Namun sebelum membelinya, pastikan untuk mencari tahu dulu jenis mana yang Anda butuhkan.
Nah, kalau sudah begitu jangan sampai Anda lupa membeli lakbannya ya! Dengan memesan di Mitran Pack, Anda bisa dapatkan lakban sesuai dengan kebutuhan Anda. Semoga membantu!