Mulai berpikir untuk mendirikan sebuah usaha? Kini, menjadi pengusaha atau entrepreneur menarik minat para masyarakat Indonesia khususnya pada usia 25 hingga 55 tahun. Baik mahasiswa, pekerja waktu penuh, paruh waktu, hingga yang baru saja kehilangannya, memulai sebuah usaha menjadi tambang emas yang menggiurkan.
Tapi apakah sebuah usaha harus dimulai dengan modal raksasa? Seperti yang kita tahu, ada banyak cara untuk memulai sebuah usaha. Salah satunya adalah franchise, yang mewajibkan Anda untuk menginvestasikan modal sangat besar hingga ratusan juta! Mendengarnya saja sudah bergidik ngeri, ya?
Namun bagaimana bila ternyata ada usaha yang bisa dimulai dengan modal minimum? Anda bisa memulainya sekarang juga tanpa perlu menunggu Anda menghabiskan lebih banyak biaya yang belum tentu berujung keuntungan, bukan?
Kali ini, Mitran Pack akan memperkenalkan Anda ke 5 usaha modal kecil yang bisa menjadi batu lompatan menuju kesuksesan yang lebih besar. Usaha-usaha di bawah ini membantu Anda untuk memulai kewirausahaan lebih dini sehingga Anda tidak menunda-nunda rezeki yang mungkin memang ditujukan untuk Anda!
Menjadi dropshipper
Mungkin Anda sering mendengar istilah ini. Namun apa sebenarnya dropship itu sendiri?
Dropship adalah metode berbisnis online tanpa modal yang sangat sederhana. Anda hanya memasarkan produk milik seorang penjual atau produsen, lalu Anda tinggal memesannya langsung kepada penjual untuk dikirim ke pelanggan.
Keuntungan dari metode ini adalah Anda tidak perlu menumpuk barang dagangan di rumah atau dimanapun! Tentu saja ini sangat menguntungkan, bukan? Tidak heran jika dropship menjadi salah satu usaha modal kecil yang menjadi usaha pertama pebisnis online.
Namun Anda juga tidak boleh meremehkan, ya. Anda wajib tahu spesifikasi barang yang dijual dengan detil dan memilih penjual atau supplier terpercaya. Jika supplier tidak terpercaya, maka bisa dipastikan akan berpengaruh kepada reputasi Anda.
Bisnis kaos custom pre-order
Anda pasti sudah melihat dimana-mana kaos custom yang bermacam-macam. Mulai dari kaos dies natalis sebuah institusi hingga komunitas. Permintaan kaos custom sangat tinggi khususnya dari sebuah bisnis institusi atau komunitas beranggota banyak seperti kelas.
Berbeda dengan membuka bisnis distro atau toko pakaian yang membutuhkan modal besar. Di bisnis kaos custom pre-order, Anda hanya memproses pembelian jika sudah terdapat pemesanan. Dengan sistem ini, Anda bisa memangkas biaya untuk produksi. Apalagi dengan adanya minimal jumlah pesanan!
Tanpa disadari, Anda juga bisa berperan dalam menggerakkan ekonomi rakyat. Kok bisa?
Usaha kaos custom pre-order tentu juga membutuhkan langkah panjang. Mulai dari desainer kaos, supplier kaos, hingga percetakan. Anda bisa melatih kemampuan negosiasi dan koneksi Anda dengan memperbanyak jaringan ketiganya untuk mendapatkan harga yang lebih murah.
Usaha kue kering dan makanan rumahan
Tidak ada yang bisa menolak renyah dan gurihnya kue kering saat hari raya tiba. Begitu pula dengan menyantap kue-kue rumahan seperti dessert box atau brownies home-made setelah hari melelahkan. Ya, kenyataannya semua orang pasti menyukai kue kering dan makanan rumahan!
Usaha modal kecil ini sangat cocok untuk para pelajar, mahasiswa, dan ibu rumah tangga. Tanpa harus keluar rumah, Anda sudah bisa mencoba berbagai resep andalan serta keajaiban jemari Anda untuk mengolah menjadi sajian yang lezat.
Daripada Anda hanya memasak untuk diri sendiri dan keluarga, mengapa tidak mencoba memasarkannya ke luar? Modalnya pun sangat minim. Anda bisa memperkirakan berapa banyak bahan yang digunakan untuk beberapa kue sekaligus, sehingga Anda bisa meraup keuntungan yang lebih banyak.
Tidak harus cemilan dengan bahan-bahan premium, ya! Anda juga bisa memulai dengan kue-kue sederhana seperti brownies kukus atau bahkan keripik, lho!
Ada banyak cara untuk bisa meraih pasar ini. Salah satunya lewat media sosial.
Anda bisa mengunggah foto-foto kreasi Anda dan memasarkan mulai dari teman terdekat hingga jangkauan yang jauh melalui ads atau iklan.
Tidak jarang ada pula para pebisnis usaha ini yang mengirimkan sample kue atau masakannya kepada para influencer atau pemengaruh di media sosial. Tujuannya tentu saja untuk meningkatkan nama baik brand Anda!
Tidak main-main, jika brand Anda bisa dipromosikan oleh influencer, maka bersiaplah untuk menghadapi pesanan yang membanjir, ya!
Jasa mengetik
Rasanya tidak ada orang yang tidak bisa mengakses komputer, benar? Mulai dari memiliki komputer atau laptop sendiri hingga menggunakan warnet atau warung internet, menggunakan komputer sudah seperti kemampuan dasar yang harus dimiliki. Nah, Anda bisa memanfaatkannya.
Seringkali banyak orang seperti karyawan, pebisnis, bahkan ibu rumah tangga yang tidak sempat untuk mengerjakan tugas-tugas yang berkaitan dengan mengetik. Anda bisa mengambil kesempatan emas ini dengan menawarkan bantuan.
Umumnya, pasar ini merupakan orang-orang yang memiliki banyak kegiatan atau kesibukan utama namun mereka mengambil kegiatan lain seperti kuliah pascasarjana atau bekerja paruh waktu yang dinomorduakan. Mereka mau membayar berapapun agar tugas mereka selesai.
Anda juga bisa mencoba meraup keuntungan dengan menawarkan jasa menulis kepada para mahasiswa atau pelajar di sekitar kampus dan sekolah. Terlalu padatnya tugas hingga banyaknya pekerjaan lapangan menyebabkan mereka lebih memilih membayar jasa mengetik daripada mengerjakannya sendiri!
Cukup menggunakan laptop atau komputer apapun dengan aplikasi menulis seperti Microsoft Word atau Google Docs yang mudah diakses, Anda bisa mendapatkan pundi-pundi uang dengan modal minim!
Apalagi jika Anda menawarkan jasa percetakan makalah atau tugas dengan printer sederhana. Hanya dengan harga di bawah Rp 1.000.000, kamu sudah bisa membeli 1 atau 2 printer dengan spesifikasi yang canggih!
Jasa desain grafis
Salah satu usaha modal kecil lainnya adalah desain grafis. Apalagi jika Anda memang dianugerahi kemampuan dalam bidang seni desain. Tidak usah muluk-muluk, hanya bermodal smartphone atau laptop milik Anda sudah bisa menciptakan desain-desain keren yang bikin pelanggan puas.
Apa saja yang bisa Anda tawarkan? Mulai dari logo perusahaan atau komunitas, desain baju, maskot, poster untuk promosi dan publikasi, bahkan desain interior, lho! Jangan dikira mendesain tidak ada hasilnya, ya. Apalagi jika klien Anda adalah perusahaan besar, wuih… Untungnya berkali-kali lipat!
Memang tidak membutuhkan modal yang besar untuk memulai usaha ini. Namun pastikan bahwa Anda memang memiliki portofolio yang meyakinkan. Portofolio ini bisa berupa kumpulan desain-desain yang Anda buat baik permintaan klien maupun karya Anda secara independen. Tidak ada ruginya jika Anda mulai mengerjakan proyek-proyek dari orang terdekat Anda.
Bagaimana, apakah Anda sudah semakin tertarik untuk memulai usaha modal kecil? Yang paling penting dari modal adalah keinginan untuk belajar serta mental wirausaha yang tidak takut gagal. Banyak mencoba, semakin banyak peluang untuk sukses. Wujudkan mimpi dan prestasi dan jadikan Mitran Pack sebagai rekan bisnis Anda!